Program Bea Siswa ‘Berani Cerdas’ Bentuk Komitmen Gubernur pada Pendidikan

PALU – Program Bea Siswa Berani Cerdas merupakan bentuk kepedulian Gubernur terhapat pendisikan. Program yang belum lama di lounching ini sudah mencapai 27.719 pendaftar, dan 22.946 orang diantaranya yang sudah memasukkan persyaratan biodata.

Sedangkab yang baru mendaftar nama 4.773 orang, dengan rincian sebagai berikut :

Strata satu (S1), 16.225 orang, strata dua (S2), 3.535 orang, strata tiga (S3), 302, kemudian diploma tiga (D3) 279, diploma empat (D4) 211 orang, sementara program profesi 134 orang dan SMA 1.527 orang.

program Beasiswa Berani Cerdas ini sebagai langkah nyata dalam membangun generasi muda yang berdaya saing.

Program ini dilaunching dalam rangkaian perayaan HUT Sulteng ke-61 dan disampaikan melalui video oleh Kepala Dinas Pendidikan Sulteng, Yudiawati V. Windarrusliana, dalam acara “Semarak Sulteng Nambaso”, Sabtu malam, 19 April 2025.

Baca Juga :  Gubernur Sulteng Minta PT IMIP Biayai Beasiswa Kuliah Luar Negeri untuk Anak Morowali

Mengacu pada penjelasan Yudiawati, program ini menyasar siswa SMA, SMK, dan SLB baik negeri maupun swasta, serta mahasiswa dari keluarga kurang mampu.

Pemerintah daerah menjanjikan pembebasan biaya pendidikan sekaligus beasiswa, agar tidak ada lagi generasi muda yang terhalang akses pendidikan hanya karena keterbatasan ekonomi.

“Program ini meliputi pendidikan gratis bagi siswa SMA, SMK, dan SLB, baik negeri maupun swasta. Kami ingin memastikan tidak ada lagi siswa yang putus sekolah karena keterbatasan biaya,” ujar Yudiawati dalam video resminya.

Selain bantuan untuk jenjang pendidikan menengah, pemerintah juga menawarkan beasiswa kepada mahasiswa berprestasi yang berasal dari keluarga tidak mampu.

Harapannya, mahasiswa tidak perlu lagi menanggung beban biaya tinggi saat menempuh perguruan tinggi.

Tak kalah penting, bantuan juga difokuskan pada siswa SMK yang tengah menjalani persiapan masuk dunia kerja.

Baca Juga :  Gubernur Tinjau Wilayah Terdampak Banjir di Kabupaten Morowali Utara

Pemerintah menanggung biaya praktik kerja industri dan uji kompetensi keahlian sebagai bekal nyata sebelum mereka lulus.

“Kami juga memberikan biaya praktek kerja industri dan uji kompetensi keahlian bagi siswa SMK. Gunakan kesempatan ini dengan baik,” tambahnya.

Pendaftaran program ini dapat dilakukan secara online melalui situs resmi https://beranicerdas.sekolahkukeren.id. Alternatif lain, peserta juga bisa memindai QR code yang tersedia di pamflet resmi yang telah disebar ke sekolah-sekolah.

Namun, perlu dicatat, pendaftaran hanya dapat dilakukan dalam rentang waktu pukul 08.00 hingga 23.00 WITA setiap harinya. Di luar jam tersebut, sistem akan menutup akses pendaftaran secara otomatis.

Jika menghadapi kendala teknis atau memerlukan informasi tambahan, calon peserta bisa menghubungi layanan bantuan melalui dua kontak resmi:

Baca Juga :  Momentum Suasana Lebaran, Anwar Hafid Kunjungi Longki Djanggola

Sintia Dewi Mateka, S.Sos., M.A.P (0811-4511-167)
M. Saleh, S.Kom (0822-9199-9487)
Keduanya siap membantu menyelesaikan masalah teknis maupun pertanyaan seputar proses pendaftaran.

Program “Berani Cerdas” disebut sebagai bagian dari strategi besar pembangunan SDM Sulawesi Tengah yang unggul dan kompetitif.

Pemerintah berharap partisipasi maksimal dari siswa dan mahasiswa agar manfaat program ini terasa luas dan berkelanjutan. (*)

Loading

banner 728x250