banner 728x250
Daerah  

FKUB Kota Langsa Gelar Sosialisasi Gampong Sadar Kerukunan Tahun 2024

KOTA LANGSA – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Langsa menggelar Sosialisasi Gampong Sadar Kerukunan kepada, Perangkat Gampong, Tokoh Agama, dan Masyarakat setempat, di Gampong (Desa) Peukan Langsa, Kecamatan Langsa Kota, Rabu (24/07/2024).

Ketua FKUB Kota Langsa, H. Hasanuddin, pada pembukaan acara mengatakan bahwa maksud dan tujuan sosialisasi gampong ini agar kita sadar akan kerukunan bersama untuk tetap menjaga kota yang toleran, rukun, aman dan damai.

“Dengan adanya sebuah kerukunan maka tatanan bernegara juga senantiasa akan berjalan dengan baik, begitu juga halnya kerukunan umat beragama diantara sesama umat ini harus terjaga dan tetap terpelihara dengan baik,” ujarnya.

Lebih lanjut, kemajemukan umat beragama di Indonesia menjadi perioritas utama kita adalah kerukunan dalam konteks bernegara kesatuan demi menciptakan kedamaian yang sebenar-benarnya.

“Dengan berlandaskan kerukunan antar pemeluk agama dengan pemerintah ini akan menjadi pendobrak kebangkitan dalam mendukung pemerintah yang seutuhnya, kami sebagai FKUB yakin masyarakat pada umumnya tidak menginginkan terjadinya konflik, karena pada dasarnya konflik hanya akan menguras banyak energy, uang bahkan nyawa,” ungkap Hasanuddin.

Sebagai informasi, di dalam FKUB ini sendiri Kami merupakan unsur perwakilan agama itu sendiri, yang meliputi Budha, Hindu, Kristen dan Islam,”kami saling menghargai, karena pada hakikatnya kerukunan merupakan kekuatan yang ada di FKUB ini,” jelasnya.

Sosialisasi Gampong Sadar Kerukunan FKUB digelar di Gampong Peukan Langsa tidak lain dikarenakan warganya yang majemuk dengan beragam agama dan berdampingan menjalani kesehariannya, ini patut dipertahankan.

Master of Seremony (MC) oleh Sekretaris FKUB Kota Langsa, Sri Verawati SH, juga sebagai Kabid Ketahanan Ekonomi Sosbud dan Ormas Kesbangpol acara itu tutut dihadiri Anggota FKUB, Perangkat Gampong, Lintas Tokoh Agama, dan Masyarakat beserta undangan lainnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Kantor Kemenag Kota Langsa, yang diwakili Kasubbag TU, Jafar S.Sos.I, menyampaikan berbagai kebijakan dan strategi dalam menjalankan penguatan moderasi beragama.

“Dengan beragama dan tetap menjaga persaudaraan dalam kesatuan NKRI, ”Semoga kiranya Gampong Peukan Langsa menjadi contoh dan tetap menjadi gampong sadar kerukunan,” imbuhnya.

Sebelumnya Geuchik Gampong Peukan Langsa Lizam, mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas kunjungan pihak FKUB untuk memberikan sosialiasi dalam hal pemahaman gampong sadar kerukunan.

“Kiranya kegiatan ini dapat terus berlanjut mengingat Gampong Peukan Langsa banyak warganya berlainan agama begitu juga kemajemukan suku ada disini,” paparnya.(fr)

error: Content is protected !!
banner 728x250